Kontan Online
PHOTO STORY / RETAIL

Suasana sepi di Pasar Baru

Selasa, 05 Mei 2020


Penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pada masa pandemi virus corona Covid-19 berdampak pada banyak hal.

Bisnis ritel non pangan seperti penjualan busana termasuk salah satu sektor yang tidak diperbolehkan beroperasi pada saat penerapan PSBB.

Sentra penjualan busana di Pasar Baru, Jakarta Pusat tentu menjadi lokasi yang terkena dampak PSBB. Suasana sepi menyelimuti kawasan yang biasanya ramai pada bulan Ramadan seperti saat ini.

Editor: Daniel Prabowo

PHOTO STORY LAINNYA