Kontan Online
PHOTO STORY / AGRI

Peluang pasar ekspor beras di tengah polemik impor

Selasa, 30 Maret 2021


Di tengah kegembiraan petani yang sedang melakukan panen raya di berbagai wilayah, Kementerian Pertanian merilis data adanya peluang pasar ekspor beras yang terbuka lebar bagi petani Indonesia, dengan jaminan harga yang cukup baik di pasar internasional.

Kepala Biro Humas dan Informasi Publik Kementan Kuntoro Boga Andri mengatakan, beras Indonesia diminati pangsa pasar negara lain. Setidaknya sejak tahun 2017, Indonesia melakukan ekspor sebesar 2.100 ton ke 5 negara tujuan, yakni Belanda, Amerika Serikat, Malaysia, Belgia, dan Bangladesh.

Bahkan lanjut dia, sempat mencapai total ekspor 1.400 ton pada tahun 2018 ke 14 negara, termasuk ke Jepang, Vietnam, dan China.

Selain itu Kuntoro juga mengatakan, beras dalam kategori premium atau kebutuhan khusus masih terbuka permintaannya, mengingat selera pasar, kebutuhan beras organik dan Horeka di luar negeri akan beras lokal asia cukup bagus.

Kuntoro menambahkan, di tahun 2019 volume ekspor beras ini mencapai 230,2 ton, dan tahun 2020 sebesar 341,1 ton.

“Volumenya memang agak menurun apalagi 2020 ada hambatan pandemi covid 19, namun jumlah negara tujuan ekspor bertambah hingga 20 negara di dunia. Ini peluang yang harus ditangkap,” tegas Kuntoro.

Sumber: Kompas.com
Pewarta Foto: Baihaki
Editor: Daniel Prabowo

PHOTO STORY LAINNYA