Kontan Online
PHOTO STORY / NASIONAL

Kunjungan Raja Salman ke Indonesia

Rabu, 01 Maret 2017


Pesawat yang membawa Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz al-Saud telah mendarat di Bandara Internasional Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu (1/3). Pesawat mendarat sekitar pukul 12:25 WIB.

Rombongan raja yang disambut langsung Presiden Joko Widodo pun langsung menuju Istana Bogor.

Kunjungan Raja Salman ke Indonesia akan berlangsung pada 1-9 Maret 2017.

Pada tanggal 1-3 Maret, Raja Salman dan rombongan akan melakukan kunjungan kenegaraan di Jakarta. Lalu setelahnya, barulah Raja Salman dan rombongan bertolak ke Bali.

Kunjungan kenegaraan Raja Salman diharapkan menjadi momentum untuk mendorong investasi dari Timur Tengah.

Editor: Daniel Prabowo

PHOTO STORY LAINNYA