Kontan Online
PHOTO STORY / LAB

Angka Pengangguran Turun Akibat Pertumbuhan Ekonomi yang Meningkat

Selasa, 07 Mei 2024


Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah pengangguran pada Februari 2024 mencapai 7,2 juta orang. Jumlah tersebut mengalami penurunan jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu yang sebanyak 7,99 juta orang.

Jumlah pengangguran tersebut setara dengan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) sebesar 4,82%, yang juga telah mengalami penurunan dibandingkan pada masa sebelum pandemi Covid-19, di mana pada Februari 2020 angka TPT tercatat 4,94%.

Pemerintah menyatakan, capaian tersebut sebagai dampak positif dari pertumbuhan ekonomi triwulan I 2024 yang mencapai 5,11% secara tahunan. Angka tersebut lebih tinggi jika dibandingkan dengan kuartal IV-2023 yang sebesar 5,04%.

Pewarta Foto: Cheppy A. Muchlis
Editor: Daniel Prabowo

PHOTO STORY LAINNYA