CEO Pacific Lubritama Indonesia Tony Legi bersama Director Repsol Lubricants & Specialized Products Sebastian Mussini memperkenalkan produk terbaru di sela acara Repsol Lubricants Show di Jakarta, Rabu (5/2). Pada kesempatan ini Repsol bersama dengan mitra lokal Pacific Lubritama Indonesia memperkenalkan seluruh rangkaian jajaran pelumasnya. Repsol memperluas kehadirannya di Indonesia melalui peningkatan blending plant (pabrik pencampuran) sehingga siap memasok berbagai pelumas, tidak hanya untuk pasar Indonesia saja, tetapi juga untuk seluruh kawasan Asia Pasifik. KONTAN/Fransiskus Simbolon