
Petugas menata barang-barang yang dijual melalui pasar daring JD.ID sebelum dikirim kepada konsumen di Jakarta, Senin (12/11). Hasil survei Bank Indonesia menunjukan penjualan eceran dalam tiga bulan mendatang (sampai Desember 2018) relatif meningkat. Hal ini tercermin dalam Indeks Ekspektasi Penjualan (IEP) tiga bulan mendatang naik dari 139,7 menjadi 165,9. Peningkatan penjualan eceran didorong oleh faktor musiman menjelang Natal dan Tahun Baru. KONTAN/Cheppy A. Muchlis
FOTO HARI INI / RETAIL
Peningkatan penjualan eceran
Cheppy A. Muchlis - Senin, 12 November 2018