PHOTO STORY / POPE-FRANCIS/PROCESSION

Foto-Foto Jenazah Paus Fransiskus Dipindahkan ke Basilika Santo Petrus

Pemindahan jenazah
Jenazah Paus Fransiskus dibawa dalam peti pada hari pemindahan ke Basilika Santo Petrus, Vatikan, 23 April 2025.(REUTERS/Susana Vera)
Pemindahan jenazah
Jenazah Paus Fransiskus dibawa dalam peti pada hari pemindahan ke Basilika Santo Petrus, Vatikan, 23 April 2025.(REUTERS/Guglielmo Mangiapane)
Basilika Santo Petrus
Jenazah Paus Fransiskus dibawa dalam peti pada hari pemindahan ke Basilika Santo Petrus, Vatikan, 23 April 2025.(REUTERS/Guglielmo Mangiapane)
Pintu Basilika
Jenazah Paus Fransiskus dibawa dalam peti pada hari pemindahan ke Basilika Santo Petrus, Vatikan, 23 April 2025.(REUTERS/Mohammed Salem)
Biarawati Katolik
Seorang biarawati berdoa pada hari pemindahan jenazah Paus Fransiskus, di Basilika Santo Petrus, Vatikan, 23 April 2025.(REUTERS/Hannah McKay)
Kesedihan umat
Ekspresi kesedihan seorang umat pada hari pemindahan jenazah Paus Fransiskus ke Basilika Santo Petrus, Vatikan, 23 April 2025.(REUTERS/Carlos Barria)
Kardinal Camerlengo
Kardinal Camerlengo Kevin Joseph Farrell berada di dalam Basilika Santo Petrus di Vatikan, pada hari pemindahan jenazah Paus Fransiskus, 23 April 2025.(REUTERS/Yara Nardi)
Dupa penyucian
Kardinal Camerlengo Kevin Joseph Farrell mengayunkan dupa di dekat jenazah Paus Fransiskus di dalam Basilika Santo Petrus di Vatikan, Rabu, 23 April 2025.(Pool via REUTERS/Andrew Medichini)
Jenazah Paus
Para kardinal memberikan penghormatan terakhir kepada Paus Fransiskus di dalam Basilika Santo Petrus di Vatikan, Rabu, 23 April 2025(via REUTERS/Andrew Medichini)
Basilika Santo Petrus
Jenazah Paus Fransiskus disemayamkan di dalam Basilika Santo Petrus di Vatikan, Rabu, 23 April 2025.(Pool via REUTERS/Andrew Medichini)

Jenazah Paus Fransiskus dipindahkan dari kapel Casa Santa Marta ke Basilika Santo Petrus di Vatikan, dalam sebuah upacara pada Rabu (23/4/2025).

Di Lapangan Santo Petrus, ribuan umat berkumpul untuk menyaksikan prosesi pemindahan jenazah Paus Fransiskus.

Pemindahan ini dilakukan agar umat Katolik dapat memberikan penghormatan terakhir mereka sebelum pemakaman yang direncanakan pada 26 April 2025 mendatang.

Sumber: Reuters
Editor: Daniel Prabowo

PHOTO STORY LAINNYA