PHOTO STORY / TRANS

Komitmen LRT Jakarta Fasilitasi Ruang bagi Kelompok Rentan

Pertunjukan sulap
Aksi pertunjukan sulap di atas LRT Jakarta saat berlangsungnya kegiatan pemberdayaan komunitas rentan, Senin (24/7/2023).(KONTAN/Fransiskus Simbolon)
Stasiun LRT Jakarta
Anak-anak penyandang kanker bersiap menaiki LRT Jakarta saat berlangsungnya kegiatan pemberdayaan komunitas rentan dengan tema Ceriamu Ceriaku Bersama Kelompok Rentan di Jakarta, Senin (24/7/2023).(KONTAN/Fransiskus Simbolon)
LRT Jakarta
Seorang anak penyandang kanker bersiap menaiki LRT Jakarta saat berlangsungnya kegiatan pemberdayaan komunitas rentan dengan tema Ceriamu Ceriaku Bersama Kelompok Rentan di Jakarta, Senin (24/7/2023). (KONTAN/Fransiskus Simbolon)
Ceriamu Ceriaku Bersama Kelompok Rentan
Anak-anak bersama orang tua dan pendamping saat berlangsungnya kegiatan pemberdayaan komunitas rentan di dalam rangkaian LRT Jakarta, Senin (24/7/2023).(KONTAN/Fransiskus Simbolon)
Ceriamu Ceriaku Bersama Kelompok Rentan
Seorang petugas berinteraksi dengan anak-anak saat berlangsungnya kegiatan pemberdayaan komunitas rentan di dalam rangkaian LRT Jakarta, Senin (24/7/2023).(KONTAN/Fransiskus Simbolon)
Stasiun LRT Jakarta
Rangkaian kereta LRT Jakarta di Stasiun Velodrome Rawamangun, Jakarta Timur, Senin (24/7/2023).(KONTAN/Fransiskus Simbolon)
LRT Jakarta
Sebuah rangkaian kereta LRT Jakarta melaju di kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, Senin (24/7/2023).(KONTAN/Fransiskus Simbolon)

PT Jakarta Propertindo bersama anak usahanya, PT LRT Jakarta, Pulomas Jaya dan PT Jakarta Oase Energy menggelar kegiatan pemberdayaan komunitas rentan dengan tema Ceriamu Ceriaku Bersama Kelompok Rentan.

Kegiatan aktivitas kreatif ini melibatkan masyarakat dari Yayasan Kasih Anak Kanker dan peserta didik Sekolah Luar Biasa sebagai peserta acara.

LRT Jakarta berkomitmen untuk memberikan fasilitas bagi komunitas rentan dengan memberikan ruang tumbuh serta edukasi mengenai trasportasi publik khususnya di DKI Jakarta.

Pewarta Foto: Fransiskus Simbolon
Editor: Daniel Prabowo

PHOTO STORY LAINNYA