FOTO HARI INI / MINERAL

Freeport Indonesia Resmikan Operasi Smelter di Gresik

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto (kiri) bersama Menteri Investasi Bahlil Lahadalia (kedua kanan) dan Presiden Direktur PT Freeport Indonesia Tony Wenas meninjau area Smelter Freeport di Kawasan Industri JIIPE, Gresik, Jawa Timur (27/6/2024). Dibangun sejak 5 tahun lalu, saat ini smelter tembaga single line terbesar di dunia ini memulai tahapan operasi smelter konsentrat tembaga. Setelah “pemanasan tungku” 6-10 minggu, diperkirakan Agustus-September 2024 smelter berkapasitas 1,7 juta ton konsentrat tembaga per tahun ini bakal memproduksi katoda tembaga, perak, emas, dan berbagai produk sampingannya, seperti kerak tembaga (slag), asam sulfat, hingga gipsum. Produksi utamanya sekitar 600.000 ton katoda tembaga, 200 ton perak, dan 50 ton emas. (KONTAN/Ardian T Gesuri)

Foto hari ini lainnya