PHOTO STORY / HUK

FOTO-FOTO: Buronan Djoko Tjandra tiba di Jakarta

Tiba di Bandara Halim
Buronan kasus korupsi pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali Joko Soegiarto Tjandra alias Djoko Tjandra tiba di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Kamis (30/7/2020) malam, usai penangkapan oleh Bareskrim Polri di Kuala Lumpur, Malaysia. (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)
Turun dari pesawat
Petugas kepolisian membawa buronan kasus korupsi pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali Djoko Tjandra (tengah) yang ditangkap di Malaysia setibanya di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (30/7/2020).(Tangkapan layar Kompas.tv/live)
Tiba di Bandara Halim
Petugas kepolisian membawa buronan kasus korupsi pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali Djoko Tjandra (tengah) yang ditangkap di Malaysia setibanya di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (30/7/2020). (ANTARA FOTO/NOVA WAHYUDI)
Keterangan Kabareskrim
Kabareskrim Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo (kanan depan) memberikan keterangan mengenai penangkapan buronan Djoko Tjandra saat tiba di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Kamis (30/7/2020) malam.(TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)
Menuju Bareskrim Polri
Petugas kepolisian membawa buronan kasus korupsi pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali Djoko Tjandra (tengah) yang ditangkap di Malaysia menuju Bareskrim Polri setibanya di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (30/7/2020).(ANTARA FOTO/NOVA WAHYUDI)
Menuju Bareskrim Polri
Petugas kepolisian membawa buronan kasus korupsi pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali Djoko Tjandra (tengah) yang ditangkap di Malaysia menuju Bareskrim Polri setibanya di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (30/7/2020).(ANTARA FOTO/NOVA WAHYUDI)
Menuju Bareskrim Polri
Petugas kepolisian membawa buronan kasus korupsi pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali Djoko Tjandra yang ditangkap di Malaysia menuju Bareskrim Polri setibanya di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (30/7/2020).(ANTARA FOTO/NOVA WAHYUDI)
Tiba di Bareksrim Polri
Terpidana kasus korupsi pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali Djoko Tjandra tiba di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Kamis (30/7/2020). (KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO)
Tiba di Bareksrim Polri
Terpidana kasus korupsi pengalihan hak tagih (cessie) Bank Bali Djoko Tjandra tiba di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Kamis (30/7/2020).(KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO)

Buronan terpidana kasus pengalihan hak tagih atau cessie Bank Bali, Djoko Tjandra atau Joko Soegiarto Tjandra, tiba di Jakarta pada Kamis (30/7/2020) malam.

Buron yang melarikan diri dari Indonesia sejak 2009 itu mendarat sekitar pukul 22.40 WIB di Bandara Halim Perdanakusuma, setelah ditangkap di Kuala Lumpur lalu diterbangkan dari Malaysia.

Kedatangan Djoko Tjandra dijemput langsung oleh Kabareskrim Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo.

Editor: Daniel Prabowo

PHOTO STORY LAINNYA